Cara Mount Image pakai alkohol120%

Virtual drive merupakan solusi yang menjawab kebutuhan komputer yang membutuhkan CD/DVD untuk menjalankan suatu program. Dengan adanya virtual drive ini, maka program dapat dijalankan tanpa harus memasukkan CD/DVD aslinya. Beberapa software virtual drive yang cukup terkenal antara lain Diamond dan Alcohol 120%. Saya sendiri menggunakan Alcohol 120% karena lebih mudah pemakaiannya. Bagi anda yang ingin mendownload software tersebut, linknya berada di akhir posting.
Setelah anda mendownload software tersebut,lalu instal dan jalankan programnya. Untuk membuat drive bayangan, atau duplikat CD/DVD maka yang harus kita lakukan adalah:

1. Pada tampilan standar Alcohol 120%, lihat jendela sebelah kiri. Klik [Options] pilih [Virtual Drive]


2. Pada kotak dialog, pilih jumlah virtual drive yang anda inginkan [Number of Virtual Drives] dengan cara men-scroll angka ke bawah. Klik [OK] sesudahnya, maka virtual drive kamu akan dibuat 
 

3. Untuk menciptakan duplikat CD/DVD anda, maka lihat jendela sebelah kiri, klik [Main][Image Making Wizard]. pilih


4. Pada kotak dialog, pilih drive tempat anda memasukkan CD/DVD asli yang akan diduplikasi. Dalam hal ini anda harus menggunakan DVD-ROM yang sesungguhnya. Klik [Next] jika anda sudah menentukan drive anda

5. Selanjutnya pilih lokasi di mana anda akan meletakkan duplikat CD/DVD yang akan anda buat. Sebagai contoh, buatlah di My Document.

6. Klik [Start] di bagian bawah kotak dialog, maka Alcohol 120% akan membuat duplikat CD/DVD anda. Tunggu hingga selesai.

7. Untuk menggunakan duplikat CD/DVD anda (anda boleh menyingkirkan CD/DVD asli), maka pada tampilan standar Alcohol 120% akan muncul daftar CD/DVD yang sudah anda buat duplikatnya. Klik kanan lalu pilih virtual drive dimana kamu akan menggunakannya. Sebagai contoh, apabila virtual drive kamu adalah H:, I:, dan J:, klik kanan image duplikat CD/DVD anda, pilih [Mount on Device] lalu pilih [F:SCSIVAX DVD/CD-ROM (0)].


8. Untuk meyakinkan bahwa virtual drive anda benar-benar telah berfungsi, lihat apakah drive H di My Computer telah ter-load CD/DVD yang dimaksud.

9. Setelah itu, maka program yang dimaksud (game, e-book, dll) siap digunakan. Program Alkoho120%+patch bisa kamu download disini


Kamu boleh isi kotak komentar kalau menemukan masalah ...semoga berhasil..!!


Artikel Terkait:


Share it to your friends..!

Share to Facebook Share this post on twitter Bookmark Delicious Digg This Stumbleupon Reddit Yahoo Bookmark Furl-Diigo Google Bookmark Technorati Newsvine Tips Triks Blogger, Tutorial SEO, Info
Comments
0 Comments

0 komentar: